Jumat, 24 Mei 2013

PERTEMUAN WALI MURID KELAS I – V

Setelah mengadakan pertemuan dengan wali murid kelas VI,pada tanggal 24 Mei 2013 kembali SDN.Aenganyar I mengundang wali murid dari Kelas I – V. Agenda Rapatnya membahas seputar Ujian Kenaikan Kelas yang akan dilaksanakan tanggal 3 Juni.
Pertemuan ini juga sebagai media silaturrahim antara guru dan murid, sehingga bisa terjalin hubungan yang baik antara sekolah dengan masyarakat, karena masyarakat juga punya peranan penting untuk memajukan sebuah lembaga pendidikan khususnya di SDN.Aenganyar I
Hasil pertemuan wali murid tersebut adalah mengikutsertakan peran wali murid dalam mengontrol kegiatan anak di luar sekolah menuju Ujian Kenaikan Kelas yang sudah dekat. “Sekolah tidak selamanya mengawasi anak didik, di luar sekolah peran serta orang tua/wali murid sangatlah penting, sehingga terjalin kesinambungan, antara di sekolah dan di luar sekolah” tutur kepala SDN.Aenganyar I, Kepala Sekolah hanya berharap semoga UKK bisa berjalan dengan apa yang diharapkan bersama, dan juga hasil dari UKK ini bisa mencapai target yang kita harapkan bersama.  

Baca juga tulisan menarik lainnya

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar :

Posting Komentar